Makanan Sehat bagi Penderita Stroke. Menjaga nutrisi yang baik setelah stroke adalah kunci untuk pemulihan. Memilih makanan sehat dapat membantu mengontrol tekanan darah, berat badan, mengurangi resiko seseorang mengalami stroke yang lain, dan dapat membantu dengan tuntutan terapi stroke dan kegiatan sehari-hari lainnya.
Mencegah stroke lain dan tetap sehat dapat dicapai bila anda mengambil langkah yang tepat untuk mengontrol berat badan dan tekanan darah. Ahli gizi dapat mengajarkan cara untuk mempersiapkan dan merencanakan makanan dan makanan ringan untuk meningkatkan kesehatan anda.
Baca : Penyebab penyakit stroke dan penyembuhannya
Makanan Sehat bagi Penderita Stroke.
Pastikan setidaknya setengah dari pilihan anda berasal dari bijia-bijian. Pilih sayuran hijau gelap dan orange, dan makanlah berbagai buah segar, buah beku, atau kering setiap hari. Sebaiknya ambil sebagian besar sumber lemak dari ikan, kacang-kacangan dan minyak sayur. Batasi sumber lemak dari mentega, margarin atau lemak hewan. Pilih makanan dengan susu rendah lemak atau bebas lemak, atau berbagai makanan non0-susu yang kaya kalsium setiap hari.Pilih daging rendah lemak atau tanpa lemak, unggas dan ingat untuk memvariasikan pilihan anda dengan lebih banyak kacang-kacang polong, kacang-kacangan, biji-bijian dan sumber-sumber ikan. Variasikan jenis makanan sehingga mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan setiap hari. Perbanyak buah dan sayuran. Mulailah membaca label makanan dengan teliti. Ketika memilih makanan untuk menurangi resiko stroke, fokuskan pada informasi kalori, total lemak, lemak jenuh, lemak trans, kolesterol, sodium, dan diet serat. Batasi asupan lemak jenuh dan trans serta kolesterol.
Baca juga : Gejala stroke dan pencegahannya
Lemak jenuh cenderung padat pada suhu kamar dan ditemukan dalam produk hewani seperti daging, keju, kunging telur, mentega, es krim, dan minyak nabati tertentu (sawit, inti sawit dan kelapa).
Masalah kesulitan menelan makanan pada sebagian penderita stroke juga harus menjadi perhatian dalam menyiapkan makanan. Cara memasak dengan mengukus adalah yang terbaik dalam menyiapkan makanan sehat. Hindari menggoremg makanan. Untuk penyajiannya buatlah makanan berbentuk bubur, lembek, atau di potong kecil-kecil agar mudah ditelan.
Baca juga : Obat Stroke Alami yang ampuh
Tidak ada komentar
Posting Komentar